Minggu, 08 Agustus 2021

SUMBANGAN BUKU KARYA TULIS ILMIAH KE REKTOR UPAR

Prof.Norsanie Darlan Sumbangkan Ribuan Buku Ke UPR BeritaKalteng.com 20/04/2021 Akademika Leave a comment 151 Views FOTO : Rektor Universitas Palangka Raya (UPR), Dr. Andrie Elia, SE,MSi ketika menerima sejumlah buku yang disumbangkan oleh Kepala Unit Pelayanan Terpadu (UPT) Perpustakaan UPR, Prof. Dr. H. M. Norsanie Darlan, MS PH, selasa (20/4/2021) Beritakalteng.com, PALANGKA RAYA -Rektor Universitas Palangka Raya (UPR), Dr. Andrie Elia, SE,MSi mendapat kunjungan dari Kepala Unit Pelayanan Terpadu (UPT) Perpustakaan UPR, Prof. Dr. H. M. Norsanie Darlan, MS PH diruang kerja Rektor, Selasa (20/4/2021). Pertemuan tersebut terkait dengan niat baik dari Prof. Dr. H. M. Norsanie Darlan, MS PH selaku Kepala Unit Pelayanan Terpadu (UPT) UPR yang berkeinginan untuk menyumbangkan koleksi buku yang ia miliki untuk koleksi perpustakaan UPR. Adapun koleksi buku yang akan disumbangkan untuk UPR berjumlah 4000 (empat ribu) exsemplar, 200 judul diantaranya adalah koleksi karya tulis pribadi yang dibukukan. “saya berharap buku yang ia sumbangkan kepada perpustakaan UPR dapat menjadi sumber ilmu dan literatur bagi seluruh warga UPR. Juga sebagai bentuk dukungan untuk meningkatkan SDM unggul dan berdaya saing serta memiliki tingkat literasi yang tinggi,” kata Norsanie Darlan. Hal tersebut bukan kali pertama Norsanie Darlan menyumbangkan buku koleksi pribadi nya. Dimana tahun 2011 lalu dirinya juga pernah menyumbangkan buku-buku ke Perspustakaan daerah Kalteng. Norsanie Darlan berharap buku-buku yang ia sumbangkan dapat berguna dan juga dapat tersimpan serta terpelihara dengan baik di perpustakaan UPR. Demikian juga untuk Dosen tenaga pengajar yang ada di UPR. Dirinya kembali berpesan agar turut serta menyimpan buku-buku yang dimiliki di perpustakaan UPR agar dapat dibaca oleh mahasiswa, dosen serta masyarakat lain yang memerlukan. Sementara Rektor UPR DR. Andrie Elia S.E.,, MS.i. menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi atas keputusan Prof. Dr. H. M. Norsanie Darlan, MS PH yang telah menyumbangkan ribuan koleksi buku yang dimiliki untuk perpustakaan UPR. ” saya berharap bahwa dengan bertambahnya koleksi buku di UPR semakin memotivasi mahasiswa dan Masyarakat untuk berkunjung dan membaca secara aktif di perpustakaan UPR,” tutup Andrie Elia.(*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar